Contoh Proceedure Text Tentang Cara Mengoperasikan Blender

Contoh Proceedure Text Tentang Cara Mengoperasikan Blender - sebelum membahas contoh procedure text tentang resep makanan, ayo kita bahas secara singkat tentang procedure text. Procedure text adalah jenis monolog teks yang mendeskripsikan cara membuat atau mengoperasikan sesuatu secara detail dan bertahap.

Procedure text berfungsi untuk memberi penjelasan dan petunjuk detail untuk membuat atau mengoperasikan sesuatu. Alat bahan dan langkah dibahas secara detail dalam prosedur teks. Setelah membaca procedure text diharapkan pembaca paham dan dapat mempraktekkan apa yang mereka baca secara langsung.

Ada dua jenis procedure text yang banyak digunakan yaitu resep dan instruction manual. Kali ini Englisfix akan fokus pada jenis kedua yaitu insruction manual. Sebelum itu mari kita lihat spesifikasinya terlebih dahulu agar memudahkan kita mengerti teks tersebut.

Spesifikasi Procedure Text

Untuk dapat membuat prosedur teks yang baik Mari kita lihat ciri-ciri prosedur teks di bawah ini:

Generic Structure Procedure Text

  1. Title/purpose - berisi judul dan tujuan prosedur teks yang akan dibuat.
  2. Ingredients - berisi bahan-bahan yang digunakan dalam proses pembuatan.
  3. Tools - berisi alat-alat yang digunakan dalam proses pembuatan.
  4. Sequence of steps - berisi rangkaian langkah-langkah yang dibutuhkan untuk membuat atau mengoperasikan. Langkah yang dijelaskan harus runtut dan lengkap agar tidak menyebabkan kesalahpahaman saat diterapkan di kehidupan.

Contoh Procedure Text Tentang Cara Mengoperasikan Blender

how to operate blender

How to Operate a Blender

Ingredient:
Vegetables/ Fruits

Tools:
Blender
Electricity source

Steps:
Firstly, make sure the blender is working.
Then, Plug the blender into an electricity source.
After that, Put all the vegetables into the blender.
Then, close the lid and hold the cover tightly.
Then, Push the blend button.
Choose the appropriate blending speed for your necessity.
After you finish, turn the blender off and pour the result off.
Finally, clean your blender after usage.

Terjemahan:

Cara Mengoperasikan Blender

Bahan:
Sayuran/buah

Alat:
Blender
Listrik

Langkah-Langkah:
Pertama, pastikan blender berfungsi.
Kemudian, colokkan blender ke sumber listrik.
Setelah itu, masukkan semua sayuran ke dalam blender.
Kemudian, tutup tutupnya dan pegang tutupnya dengan erat.
Lalu, tekan tombol blending.
Pilih kecepatan blending yang sesuai untuk kebutuhan Anda.
Setelah Anda selesai, matikan blender dan tuangkan hasilnya.
Akhirnya, bersihkan blender Anda setelah digunakan.

Analisis Procedure Text Tentang Cara Mengoperasikan Blender

  1. Bagian pertama berisi judul/tujuan. Pada umumnya tujuan dari teks ini sudah tercantum pada judul sehingga tidak perlu di tulis secara terpisah.
  2. Bagian kedua menjelaskan bahan-bahan dan peralatan yang di perlukan untuk mengoperasikan blender. Bahan-bahan dalam teks ini bersifat optional sehingga dapat di cantumkan ataupun tidak. Karena tidak semua instruksi manual memerlukan bahan-bahan, contohnya: cara membuat instagram, cara membuat email.
  3. Bagian terakhir menjabarkan langkah-langkah secara detail tentang apa saja yang harus di lakukan agar blender tersebut dapat di operasikan. Ini merupakan bagian yang menjadi ciri khas procedure text.

Demikianlah contoh procedure text tentang cara mengoperasikan blender Bagaimana pendapat kalian? Bisakah kalian membuat procedure text tentang cara mengoperasikan sesuatu?

0 Response to "Contoh Proceedure Text Tentang Cara Mengoperasikan Blender"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel